Tuturpedia.com – Minggu (30/6/2024) kemarin, Barcelona telah mengunggah ucapan terima kasih dan perpisahan untuk Joao Felix dan Joao Cancelo setelah kontrak mereka di Catalan berakhir.
Hanya saja, unggahan tersebut lantas dihapus oleh Barcelona. Menurut sumber Tuturpedia.com, langkah tersebut diambil karena klub berharap masih bisa kembali teken kontrak dengan duo pemain Portugal itu.
Selain unggahan untuk Felix dan Cancelo, Barcelona juga mengunggah ucapan senada untuk Marcos Alonso. Unggahan tersebut masih ada di akun media sosial resmi Barca hingga artikel ini ditulis, Selasa (2/7/2024).
Jika Alonso meninggalkan klub Catalan tersebut dengan status free agent, lain halnya dengan Felix dan Cancelo. Sebab, keduanya menghabiskan musim lalu dipinjamkan ke Barca.
Felix dipinjam dari Atletico Madrid, sementara Cancelo dari Man City. Kontrak peminjaman keduanya sama-sama berakhir pada 30 Juni kemarin.
Sumber lain menyebutkan bahwa Felix dan Cancelo sama-sama berharap bisa bermain untuk Blaugrana lebih lama, dan ucapan terima kasih tersebut terlihat seolah seperti Barca telah menutup kesempatan untuk memperpanjang kontrak pinjaman mereka.
Saat ini, kedua pemain sudah sama-sama berstatus pulang ke klub mereka masing-masing. Meski begitu, keduanya berada di Jerman untuk tampil bersama Portugal di EURO 2024.
Sementara itu, pihak Barca dikabarkan tengah berkomunikasi erat dengan agen kedua pemain, Jorge Mendes, untuk membahas kemungkinan duo Portugal itu kembali berseragam Blaugrana.
Akan tetapi, kondisi keuangan Barca yang masih sulit terus memperumit langkah mereka dalam mendatangkan pemain baru. Apalagi, mereka masih melampaui batas atas pembelanjaan yang ditetapkan oleh LaLiga.
Alhasil, Barca harus mengumpulkan uang dari sejumlah opsi, termasuk penjualan pemain, pengurangan gaji, atau penambahan aliran pemasukan. Semuanya perlu diterapkan sebelum mereka bisa membeli pemain baru untuk skuad.
Terlepas dari situasi tersebut, nampaknya Felix dan Cancelo tetap jadi target utama Barca bahkan setelah kedatangan Hansi Flick untuk menggantikan Xavi Hernandez di kursi pelatih.
Musim lalu, Felix mencetak 10 gol dari total 44 pertandingan. Sedangkan Cancelo tampil dalam 42 laga bersama Barcelona.***
Penulis: K Safira.
Editor: Annisaa Rahmah.















