banner 728x250
News  

‘TNI PRIMA, TNI RAKYAT INDONESIA MAJU’ Jadi Spirit di HUT ke-80, Polsek dan Forkopimcam Kunduran Kompak Rayakan di Koramil

banner 120x600
banner 468x60

Blora, Tuturpedia.com — Semangat kebersamaan dan sinergi antara aparat pemerintah, TNI, dan Polri di Kecamatan Kunduran terlihat jelas saat jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Kunduran bersama sejumlah instansi lain mendatangi Komando Rayon Militer (Koramil) 13/Kunduran pada Senin (6/10/2025).

Kedatangan mereka bukan untuk urusan dinas biasa, melainkan untuk memberikan Ucapan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Acara yang berlangsung pukul 09.00 WIB ini disambut hangat oleh Danramil Kunduran, Kapten Inf Subeno, beserta jajaran, serta Ibu Ketua Persit Ranting 14 Kunduran dan para pengurus.

TUTURPEDIA - 'TNI PRIMA, TNI RAKYAT INDONESIA MAJU' Jadi Spirit di HUT ke-80, Polsek dan Forkopimcam Kunduran Kompak Rayakan di Koramil
Dok. Istimewa

Komitmen Jaga Kondusifitas Wilayah

Camat Kunduran, Suharto, yang memimpin rombongan, menyampaikan harapannya agar Forkopincam Kunduran selalu kompak dalam menjaga kondusifitas wilayah.

“Alhamdulillah hari ini kita baru bisa memberikan ucapan HUT TNI ke-80. Saya berharap selama ini Forkopimcam Kunduran bisa kompak selalu dalam menjaga kondusifitas wilayah,” ujar Camat Suharto, seraya mendoakan agar TNI semakin solid dan lebih baik dalam menjalankan tugas ke depan.

TUTURPEDIA - 'TNI PRIMA, TNI RAKYAT INDONESIA MAJU' Jadi Spirit di HUT ke-80, Polsek dan Forkopimcam Kunduran Kompak Rayakan di Koramil
Foto: Polsek dan Forkopimcam Kunduran Kompak Rayakan di Koramil (istimewa)

Senada dengan Camat, Kapolsek Kunduran, IPTU Budi Santoso, juga menegaskan komitmen kekompakan antarinstansi.

“Saya secara dinas Polsek Kunduran beserta staf dan Bhayangkari mengucapkan HUT TNI ke-80. Semoga dengan acara yang baik ini kita laksanakan dengan kompak,” kata IPTU Budi. Ia juga menyampaikan doa untuk tema besar, “TNI PRIMA, TNI RAKYAT INDONESIA MAJU”.

Apresiasi dan Agenda Mendatang

Danramil Kunduran, Kapten Inf Subeno, menyampaikan rasa terima kasihnya yang mendalam atas perhatian dan ucapan baik dari Forkopimcam serta instansi kesehatan dan pendidikan. Ia menjelaskan bahwa perayaan HUT TNI yang jatuh pada 5 Oktober 2025 (hari Minggu) baru bisa dilaksanakan di Koramil pada hari Senin ini.

“Terima kasih kepada Forkopimcam dan Dinas Instansi Kesehatan maupun Pendidikan, atas ucapan yang baik pada hari ini,” ucap Kapten Subeno.

Mengakhiri sambutannya, Danramil juga menyampaikan informasi penting terkait agenda Koramil dalam waktu dekat.
“Saya mohon maaf, untuk besok tanggal 8 Oktober 2025 ada pembukaan TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) yang dilaksanakan di Desa Muraharjo, Kecamatan Kunduran,” tutupnya.

Acara penuh keakraban ini selesai pada pukul 10.25 WIB dan berjalan dengan lancar dan aman. Pihak yang turut hadir:

  • Camat Kunduran Suharto beserta staf,
  • Kapolsek Kunduran IPTU Budi Santoso, beserta Kasium, para Kanit, dan anggota,
  • Kepala Puskesmas Kunduran Catur Hendro Yunianto,
  • Kepala Korwil Bidik Kunduran Muslih atau yang mewakili,
  • Ketua Dharma Wanita Kecamatan Kunduran Ny. Etik Suharto, beserta anggota,
  • Ketua Bhayangkari Ranting Kunduran Ny. Eka Budi Santoso, dan berserta pengurus.

Penulis: Lilik Yuliantoro Editor: Permadani T.