Jakarta, Tuturpedia.com — Rumah produksi Im-a-gin-e akhirnya merilis poster resmi film komedi keluarga terbaru mereka, “Mertua Ngeri Kali”, yang akan tayang di bioskop mulai 11 Desember 2025. Poster tersebut sekaligus memperkenalkan debut akting Bunda Corla di layar lebar—sosok artis fenomenal dengan karakter yang dikenal lantang, jenaka, dan penuh kejutan.
Dalam poster bernuansa cerah itu, Bunda Corla yang berperan sebagai Donda tampil mencolok dengan gaun hijau, duduk di tengah keluarganya dan menjadi pusat perhatian. Gestur dan ekspresi para karakter lain menunjukkan dinamika keluarga yang kacau-balau namun menggelitik, menggambarkan konflik antara mertua dan menantu yang kerap terjadi di kehidupan nyata.
“Poster ini menampilkan dinamika keluarga yang tak kalah kacau. Benar-benar ‘ngeri kali’!” tulis pernyataan resmi yang dirilis bersama poster tersebut.
Film ini mengangkat tema kesenjangan generasi, perbedaan nilai antara orang tua dan pasangan muda, serta kehidupan rumah tangga yang penuh gesekan namun tetap berbalut cinta.
“Mertua Ngeri Kali” mengikuti cerita Donda, mertua keras kepala yang tinggal satu rumah dengan keluarga besarnya. Ketegangan dan komedi semakin meningkat saat ia sering bersitegang dengan Andara, sang menantu yang diperankan Naysilla Mirdad.
Sang sutradara, Key Mangunsong, menyebut film ini sebagai potret jenaka yang dekat dengan keseharian masyarakat.
“Film ini adalah potret jenaka dari kehidupan rumah tangga yang sangat relatable. Kadang menyebalkan, tapi di baliknya ada cinta yang besar,” ujar Key.
Film ini juga dibintangi oleh Dimas Anggara, Gita Bhebhita, Sophie Navita, Siti Fauziah, Farrell Rafisqy, dan Bonar Manalu.
Dengan komedi yang segar dan karakter Bunda Corla yang ikonik, film ini digadang-gadang menjadi salah satu tontonan keluarga akhir tahun yang wajib ditonton.
Untuk informasi lebih lanjut, publik dapat mengikuti akun resmi Instagram @mertuangerikali.film dan @im_a_gin_e.
