Tuturpedia.com – Timnas Indonesia lolos ke final Piala AFF U-23 setelah berhasil mengalahkan Thailand pada Kamis (24/8/2023) kemarin.
Pertandingan yang berlangsung antara Indonesia dan Thailand di Rayong Provincial Stadium, Thailand itu berakhir dengan skor 3-1.
Ketum (Ketua Umum) PSSI, Erick Thohir turut menyaksikan dan mengucap syukur melalui media sosial Instagram miliknya.
“Alhamdulillah final! Terima kasih untuk perjuangan luar biasa Timnas Indonesia U23 yang bisa membawa Merah Putih ke final! Selangkah lagi kita bisa membawa Garuda juara AFF Cup U23,” tulis keterangan Erick Thohir di salah satu postingan Instagram @erickthohir (24/8/2023).
Jalannya Pertandingan
Gol pertama dari Indonesia datang dari Jeam Kelly Sroyer pada menit ke-10, kemudian menit ke-22 Indonesia berhasil meraih skor lewat Muhammad Ferarri.
Tak lama dari itu, Negeri Gajah Putih segera membalas Indonesia di menit ke-27. Chudit Wanpraphao menyumbang gol untuk Thailand.
Menit 45+1, Indonesia mendapat skor tambahan dari gol bunuh diri oleh pemain Thailand, yaitu Natcha Promsomboon. Hal itu membuat Indonesia unggul 3-1 sampai akhir pertandingan.
Menurut statistik tim, penguasaan bola lebih unggul Thailand dibandingkan Indonesia. Sedangkan akurasi operan, Indonesia 70% dan Thailand 79%.
Komentar Shin Tae-yong
Usai pertandingan, pelatih Shin Tae-yong mengapresiasi para pemain Indonesia U-23. Menyebut kerja keras menjadi kunci kemenangan.
“Kerja keras dan memberikan seluruh kekuatan maksimal menjadi kunci kemenangan di pertandingan ini. Kami apresiasi pemain Indonesia U-23 telah bermain bagus dan melawan tuan rumah,” ujar Shin Tae-yong, dikutip dari pssi.org (25/8/2023).
Terlepas dari perolehan skor yang baik saat melawan tim Thailand U-23, ia mengaku bahwa empat negara (Indonesia, Thailand, Malaysia, dan Vietnam) yang ada di semifinal Piala AFF U-23 sangat kuat.
“Kita akui empat negara yang lolos di semifinal semuanya sangat kuat. Secara pribadi, saya pikir pertandingan final mendatang melawan Vietnam akan sangat bagus. Kemenangan ini juga menambah kepercayaan diri pemain,” ucap Shin Tae-yong.
Sementara itu, babak semifinal Piala AFF U-23 antara Vietnam dan Malaysia juga berlangsung pada (24/8/2023). Vietnam berhasil mengalahkan Malaysia dengan skor 4-1.
Yang artinya tim Indonesia U-23 akan bertemu dengan tim Vietnam U-23 di final Piala AFF U-23.
Jadwal Pertandingan Final Piala AFF U-23 2023
Final Piala AFF U-23 Indonesia dan Vietnam berlangsung pada hari Sabtu (26/8/2023) pukul 20.00 WIB di Stadion Provinsi Rayong, Thailand.
Saksikan Final Piala AFF U-23 Indonesia Vs Vietnam di siaran langsung SCTV, atau melalui link live streaming yang dapat ditonton di https://www.vidio.com/categories/274-aff-u23.
Penulis: Annisaa Rahmah
