banner 728x250

Jokowi Nostalgia ke Blora, Tak Lupa Mencicipi Sate

Jokowi mencicipi sate khas Blora saat berkunjung pada Minggu (17/11/2024). Foto: Dok. Lilik Yuliantoro
Jokowi mencicipi sate khas Blora saat berkunjung pada Minggu (17/11/2024). Foto: Dok. Lilik Yuliantoro
banner 120x600

Jateng, Tuturpedia.com – Calon Bupati Blora, Jawa Tengah, menyampaikan apresiasi kepada Presiden ke-7 RI, Ir Joko Widodo atau Jokowi, atas perhatiannya terhadap Blora, pada Minggu (17/11/2024).

Pengungkapan apresiasi tersebut disampaikannya langsung pada awak media usai mengikuti rangkaian kegiatan bersama Jokowi serta calon Gubernur-Wakil Gubernur Jawa Tengah yakni Ahmad Luthfi-Taj Yasin.

“Beliau sangat cinta Blora, banyak bantuan yang diberikan seperti infrastruktur jalan, bendungan, dan program nasional lainnya,” ucap Arief Rohman.

Lebih lanjut, pihaknya juga menuturkan bahwa kedatangan Jokowi ke Kabupaten Blora ini sangat disambut antusias oleh ribuan masyarakat dalam waktu singkat.

“Masyarakat Blora ini luar biasa antusiasnya. Hanya lewat media sosial saja, puluhan ribu masyarakat langsung hadir, menyambut Bapak Jokowi,” ungkapnya.

TUTURPEDIA - Jokowi Nostalgia ke Blora, Tak Lupa Mencicipi Sate
Momen Jokowi di sebuah tempat makan Blora.
Foto: Dok. Lilik Yuliantoro

Tak hanya itu, dirinya mengatakan bahwa dalam diskusi singkatnya dengan Jokowi, juga memberikan pesan untuk menjaga kondusifitas menjelang Pilkada 2024 dengan mengisi hari tenang dan doa bersama demi keamanan.

“Terima kasih atas pembangunan yang telah dilakukan dan harapan agar program di Kabupaten Blora dapat diteruskan. Dan juga menunjukkan minat pada isu pangan dan energi yang menjadi prioritas Blora ke depan. Insyaallah kami kawal program ini agar Blora menjadi pusat kedaulatan pangan,” terangnya.

Ia berharap dukungan pemerintah pusat terus mengalir untuk melanjutkan pembangunan di Kabupaten Blora.

“Seperti proyek Pasar Ngawen dan Bendungan Karangnongko. Kita akan fokus menjaga hubungan baik ini untuk masa depan Kabupaten Blora,” bebernya.

Selain itu, Arief Rohman mengatakan bahwa agenda kunjungan Jokowi ke Kabupaten Blora dirangkai dengan nostalgia kuliner. 

“Di mana beliau ini memilih menikmati sate khas Blora (Sate Daman), makanan yang pernah dicicipi sebelumnya. Dan beliau punya banyak cerita indah tentang Blora,” tutupnya.***

Kontributor Jawa Tengah: Lilik Yuliantoro

Editor: Annisaa Rahmah