Tuturpedia.com – Manchester City dikabarkan menjadi salah satu klub yang tengah mempertimbangkan opsi mendatangkan Ilkay Gundogan, yang konon ingin meninggalkan Barcelona di bursa transfer musim panas kali ini.
Konon, Gundogan telah berbicara dengan Barcelona perihal keinginannya untuk hengkang dari Camp Nou. Hanya saja, pelatih Hansi Flick optimis bahwa gelandang 33 tahun itu akan bertahan.
Meski demikian, para petinggi klub akan mengizinkan Gundogan pindah selama ada penawaran yang tepat.
Gundogan bergabung dengan Barca pada musim panas tahun lalu dengan status bebas transfer dari Manchester City. Saat ini, kontraknya bersama Blaugrana masih tersisa dua tahun.
Selain City, sejumlah klub di Arab Saudi juga dirumorkan tengah berupaya mendekati pemain yang baru saja mengumumkan pensiun dari timnas Jerman itu. Salah satunya Al Nassr, klub yang menaungi Cristiano Ronaldo saat ini.
Kabarnya, keinginan Gundogan pergi didorong oleh kedatangan Dani Olmo musim panas ini, yang tampaknya mengancam posisinya di skuad utama Flick.
Sepanjang musim lalu, Gundogan tampil dalam 51 pertandingan bersama Barca di semua ajang.
City Sempat Ingin Mempertahankan Gundogan
Kepindahan Gundogan dari Manchester ke Barcelona juga tidak berjalan semulus itu. Pasalnya, The Cityzen rupanya bersikeras ingin mempertahankan sang gelandang ketika kontraknya berakhir tahun 2023 lalu.
Hanya saja, gelandang 33 tahun itu menolak sejumlah tawaran kontrak anyar yang disodorkan oleh City, yang turut membuka jalannya ke Barca.
Gundogan sendiri bergabung dengan City dari Borussia Dortmund pada tahun 2016. Selama tujuh musim, lebih dari 300 pertandingan telah ia lakoni dan 5 trofi juara Liga Inggris ia angkat.
Ia juga pernah menjadi kapten City sejak Agustus 2022 sampai akhirnya ia meninggalkan Etihad.***
Penulis: K Safira
Editor: Annisaa Rahmah















