Tuturpedia.com – Meskipun kontrak Frenkie de Jong bersama Barcelona baru berakhir tahun 2026, kabarnya klub asal Catalan itu tengah mempertimbangkan opsi untuk menjual sang gelandang pada musim panas tahun depan.
Meski sudah lima musim bermain bersama Barcelona, masih ada perdebatan dan keraguan apakah De Jong benar-benar telah memenuhi ekspektasi luar biasa yang dibebankan ke dirinya.
Bahkan, perdebatan tersebut kembali mencuat bersamaan dengan kembalinya De Jong ke atas lapangan usai beristirahat selama sekitar lima bulan karena cedera.
Setelah cedera yang menimpa dirinya pada bulan April 2024 kemarin, mantan gelandang Ajax itu kembali tampil di atas lapangan sebagai pemain pengganti ketika Barca mencukur Young Boys 5-0 di Liga Champions awal Oktober ini.
De Jong kemudian kembali tampil sebagai pemain pengganti pada laga akhir pekan kemarin saat Blaugrana melibas Alaves 3-0 di ajang LaLiga.
De Jong Memulihkan Diri di Jeda Internasional Bulan Oktober
Cedera yang menimpa gelandang 27 tahun itu membuat dirinya batal memperkuat timnas Belanda di EURO 2024, di mana Oranje melaju hingga semifinal saat mereka dihentikan Inggris.
Bulan Oktober ini, nama De Jong juga belum masuk daftar skuad timnas Belanda untuk Liga Negara UEFA. Artinya, ia mendapatkan waktu ekstra untuk melanjutkan proses pemulihan dirinya.
Dilansir dari ESPN pada Rabu (9/10/2024), menyebutkan begitu De Jong benar-benar pulih, Barca akan membahas soal siapa yang perlu dipasang rutin sebagai starter terutama di laga-laga penting.
Apalagi, absennya De Jong turut membuka peluang bagi Pedri dan Marc Casado untuk unjuk gigi sejak musim 2024/25 resmi dimulai.
Sebelumnya, status De Jong sebagai starter selalu dinilai tak terbantahkan selama kondisinya bugar.
Hanya saja, kedatangan Dani Olmo dan performa Pedri yang tengah meroket menjadi faktor tambahan untuk menentukan apakah dirinya memang lebih baik dari Casado, serta apa posisi yang paling cocok untuk dirinya bersama Barcelona versi Hansi Flick.***
Penulis: K Safira
Editor: Annisaa Rahmah















