Tuturpedia.com – Barcelona sukses kandaskan perlawanan Real Betis dengan skor 4-2 dalam Jornada 21 La liga di Estadio Benito Villamarin, pada Senin (22/1/2024).
Los Cules awalnya sempat memimpin dua gol lewat Ferran Torres, tetapi Betis memampu menyamakan kedudukan melalui pemain andalan mereka, Isco.
Akan tetapi, Barca mampu mencetak gol lagi jelang pertandingan usai. Tidak hanya menambah satu gol, melainkan dua gol di sisa waktu yang ada berkat Joao Felix serta gol ketiga Ferran Torres.
Kemenangan tersebut membuat Barca kini menghuni peringkat tiga klasemen dengan perolehan 44 poin. Sedangkan Real Betis menempati peringkat sembilan dengan mengemas 31 poin.
Babak Pertama
Sejak awal tim tamu telah mendominasi jalannya pertandingan. Alhasil, Barca pun sukses membuka keran gol mereka pada menit ke-21 melalui sontekan Ferran Torres usai meneruskan assist dari Pedri.
Tidak hanya sampai di situ saja, skuad asuhan Xavi justru semakin meningkatkan intensitas serangan.
Bahkan pada menit ke-38, Lamine Yamal nyaris menggandakan keunggulan andai saja tembakannya tidak menerpa mistar gawang.
Selain itu, bola rebound juga gagal dimaksimalkan oleh Ferran Torres untuk mengonversi peluang tersebut menjadi gol.
Barca sejatinya sempat mencetak gol pada injury time babak pertama lewat gol Robert Lewandowski, namun wasit menganulirnya lantaran dinilai offside.
Skor 1-0 pun untuk keunggulan Barcelona bertahan hingga jeda turun minum.
Babak Kedua
Tidak butuh lama bagi Braca untuk mencetak gol kedua mereka. Lagi-lagi, Ferran Torres menjadi sosok kunci dengan memanfaatkan bola rebound untuk menghujam gawang Rui Silva.
Dominasi Barca sedikit tercoreng ketika Betis mampu memberikan perlawanan sengit yang berujung dua gol dalam kurun waktu dua menit saja!
Ya, Isco menjadi pahlawan Los Verdiblancos melalui brace-nya pada menit ke-57 dan 59 yang membuat seisi Estadio Benito Villamarin bersorak.
Betis pada akhirnya berhasil menyamakan kedudukan, namun Barca tidak menyerah untuk membalikan keadaan.
Benar saja, tim asal Catalan itu kembali unggul ketika laga memasuki injury time. Berawal dari skema serangan balik, aksi Joao Felix mampu melepas tembakan menggunakan kaki bagian luarnya yang tidak bisa dibendung oleh Rui Silva.
Kemudian, berselang dua menit, Ferran Torres melengkapi penampilan apiknya dengan mencetak hattrick sekaligus menutup kemenangan Barca menjadi 4-2 pada laga tersebut.
Susunan Pemain
Real Betis (4-2-3-1): Rui Silva, Hector Bellerin, German Pezzella, Sokratis Papastathopoulos, Abner Vinicius, Johnny Cardoso (Sergi Altimira 73′), Marc Roca, Luiz Henrique, Isco, Assane Diao (Nabil Fekir 46′), dan Willian Jose (Borja Iglesias 46′).
Pelatih: Mauricio Pellegrini.
Barcelona (4-3-3): Inaki Pena, Jules Kounde, Ronald Araujo, Pau Cubarsi (Joao Felix 81′), Alejandro Balde, Frenki de Jong, Ilkay Gundogan, Pedri (Fermin Lopez 71′), Lamine Yamal, Robert Lewandowski (Vitor Roque 63′), dan Ferran Torres.
Pelatih: Xavi.***
Penulis: Haikal Luthfi Fathullah
Editor: Annisaa Rahmah















