Tuturpedia.com – Piala Dunia U-17 FIFA 2023 akan dilaksanakan mulai 10 November 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Untuk mengamankan acara sepak bola dunia ini, Polri mengerahkan 13.251 personel.
Adapun operasi pengamanan yang dilakukan Polri, mengikutsertakan personel satuan wilayah (satwil) dengan rincian 415 personel di tingkat Mabes Polri dan 12.836 personel jajaran Polda.
“Mabes Polri dengan melibatkan personel satwil melaksanakan operasi pengamanan,” ujar Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho, dikutip Tuturpedia.com dari laman Humas Polri (7/11/2023).
Pengamanan terbagi menjadi beberapa bagian, yaitu di bagian pertandingan, VVIP, VIP, pemain, wasit, dan seluruh panitia Piala Dunia U-17 2023.
Mulai 10 November 2023 hingga 4 Desember 2023 nanti, Sandi Nugroho mengatakan bahwa Polri akan melakukan operasi terpusat di wilayah hukum Polda Metro Jaya, Polda Jawa Barat, Polda Jawa Tengah, dan Polda Jawa Timur dengan sandi Operasi Aman Bacuya 2023.
“Dengan mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif didukung penegakan hukum dan kehumasan dalam rangka memelihara kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) untuk menjamin keamanan dan ketertiban pelaksanaan penyelenggaraan FIFA U-17,” ucap Sandi.
Selain itu, personel polisi juga ditugaskan untuk mengantisipasi potensi munculnya gangguan yang terjadi saat melakukan keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Tujuan operasi ini menjamin keamanan penyelenggaraan FIFA U-17 World Cup Tahun 2023, aman, tertib, dan lancar,” kata Sandi.
Selain itu, Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan mengatakan bahwa Polri akan menggelar Apel Gelar Pasukan serentak di empat polda yang telah disebutkan di atas dan terpusat di Surabaya, sebelum Piala Dunia U-17 dimulai, yaitu pada tanggal 9 November 2023.
“Apel gelar pasukan dipusatkan di Surabaya,” tutur Ramadhan, dilansir Tuturpedia.com dari PMJ News (6/11/2023).
Timnas Indonesia Lakukan Persiapan di Surabaya
Sementara itu, tim nasional (timnas) Indonesia sudah melakukan latihan resmi pertama di Lapangan A Komplek Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada 6 November kemarin. Sekaligus menjadi latihan pertama Garuda Muda berlatih di lapangan yang menjadi pembuka Piala Dunia U-17 2023.
Latihan tersebut dipimpin oleh pelatih Bima Sakti selama kurang lebih 90 menit. Yang sekaligus menjadi sesi adaptasi timnas dalam menghadapi pertandingan melawan Ekuador pada 10 November 2023.
Salah satu pemain timnas Indonesia, Arkhan Kaka membeberkan berbagai latihan yang ia lakukan bersama Garuda Muda lainnya.
“Hari ini latihan passing, rondo, game possession, latihan taktik sedikit persiapan kami melawan Ekuador. Tim kompak saling support dan menguatkan. Kami optimis semangat tujuan berjuang bersama. Semoga memberi hasil terbaik,” ujar Arkhan Kaka, dilansir Tuturpedia.com dari laman PSSI (7/11/2023).
Sebagai informasi, Piala Dunia U-17 2023 diikuti oleh 24 negara, di antaranya adalah Indonesia, Ekuador, Panama, Maroko, Spanyol, Kanada, Mali, Uzbekistan, Brazil, Iran, Kaledonia Baru, Inggris, Jepang, Polandia, Argentina, Senegal, Prancis, Burkina Faso, Korea Selatan, Amerika Serikat, Meksiko, Jerman, Venezuela, dan Selandia Baru.
Pertandingan dimulai dari babak grup, babak enam belas, perempat final, semifinal, perolehan juara ketiga, dan final.***
Penulis: Annisaa Rahmah
Editor: Nurul Huda















