Tuturpedia.com – Hingga Senin (16/10), tercatat sudah ada 6 negara yang resmi mengamankan tempat di EURO 2024 musim panas tahun depan.
Dilansir Tuturpedia.com dari lama resmi UEFA sebagai penyelenggaran EURO, total akan ada 24 tim yang bertarung di putaran final EURO 2024.
Artinya, akan ada 23 tim yang lolos dari babak kualifikasi dan menemani sang tuan rumah, Jerman, tahun depan.
Berikut 6 tim yang sudah dinyatakan resmi lolos kualifikasi EURO 2024 hingga artikel ini ditulis, Senin (16/10).
Jerman
EURO 2024 adalah momen spesial bagi sang tuan rumah, yang terakhir kali menjadi tuan rumah pada 1988 dengan nama Jerman Barat.
Sebelumnya, Jerman telah menjuarai EURO sebanyak tiga kali, yaitu pada 1972 dan 1980 sebagai Jerman Barat, dan pada1996.
Pada EURO 2020 lalu, perjalanan Jerman berakhir di babak 16 besar setelah dikalahkan Inggris dengan skor 2-0 untuk keunggulan Three Lions.
Belgia
Belgia menjadi negara pertama yang menemani Jerman melaju ke putaran final EURO 2024 setelah mengalahkan Austria dengan skor 3-2 pada matchday 7 kemarin, Jumat (13/10).
Dalam laga tersebut, sang striker Romelu Lukaku berkontribusi dengan satu gol yang mengantarkannya sebagai top scorer kualifikasi EURO 2024. Dengan total 9 gol, Lukaku mengungguli CR7 yang telah mengoleksi 7 gol.
Sepanjang sejarah Belgia di EURO, pencapaian terbaik mereka adalah menjadi runner-up di EURO 1980.
Sedangkan pada EURO 2020, skuad Setan Merah dipaksa tunduk di babak perempat final oleh Italia, yang kemudian menjadi juara.
Prancis
Sejak 1988, Prancis tak pernah absen dari putaran final EURO. Tradisi tersebut tetap dipertahankan di EURO 2024 setelah mengalahkan Belanda 2-1, Jumat (13/10).
Prancis sendiri telah menjadi juara EURO sebanyak dua kali, yaitu pada 1984 dan 2000. Pada 2016 kala menjadi tuan rumah, Prancis harus puas menjadi runner-up setelah dikalahkan Portugal di babak final.
Serupa seperti Jerman, Prancis juga hanya berhasil melaju hingga babak 16 besar setelah ditahan imbang Swiss lewat gol Gavranovic menjelang akhir pertandingan.
Pemenang pertandingan pun harus ditentukan lewat adu penalti, yang dimenangkan Swiss dengan 5-4.
Portugal
Kemenangan Portugal pada laga melawan Slovakia pada Jumat (13/10) berhasil mengunci satu tempat di putaran final EURO 2024 pada musim panas nanti.
Meskipun merupakan salah satu negara yang paling dijagokan, nyatanya Portugal baru sekali menjadi juara EURO 2016 dengan mengalahkan Prancis.
Hanya saja, kekalahan Portugal yang paling memorable adalah final EURO 2004, ketika Portugal menjadi tuan rumah.
Pada laga final melawan Yunani, tak disangka sang underdog berhasil mengalahkan Portugal dengan skor 1-0.
Apabila terus bermain sepanjang putaran final di Jerman nanti, artinya Ronaldo mencatatkan penampilan keenam di EURO.
Sementara itu, striker Al Nassr tersebut saat ini memegang rekor gol dan penampilan terbanyak di ajang ini, dengan total 14 gol dan 25 penampilan.
Skotlandia
Sementara itu, Skotlandia baru memastikan tempat di putaran final EURO 2024 setelah kalah dari Spanyol, Minggu (15/10).
Meski demikian, Steve Clarke dan tim arahannya tidak bisa langsung berpuas diri. Pasalnya, ini baru keempat kalinya Skotlandia mencapai putaran final EURO.
Tak hanya itu saja, laju mereka selalu terhenti di fase grup dalam tiga edisi EURO sebelumnya: 1992, 1996, dan 2020.
Spanyol
Setelah sukses mengalahkan Norwegia, Spanyol secara otomatis sukses mengamankan tempat di EURO 2024.
Pencapaian tersebut menandai penampilan ke-12 skuad La Furia Roja di kompetisi sepak bola elit Eropa ini.
Sedangkan di EURO 2020 kemarin, Spanyol harus mengaku kalah dari Italia di babak semifinal melalui adu penalti yang berakhir 4-2 untuk Gli Azzurri.
Kehadiran Spanyol di EURO 2024 jelas menjamin kompetisi seru dengan Jerman untuk menyabet rekor sebagai juara EURO terbanyak.
Sama halnya dengan Jerman, Spanyol juga telah menjuarai EURO sebanyak tiga kali pada 1964, 2008, dan 2012.***
Penulis: K Safira
Editor: Nurul Huda















