banner 728x250
Food  

5 Makanan Khas Lampung yang Paling Populer dan Jadi Favorit Wisatawan, Ada yang Tahan selama 1 Tahun 

Makanan khas Lampung, gulai taboh dari ikan yang gurih. Foto: jadesta.kemenparekraf.go.id
Makanan khas Lampung, gulai taboh dari ikan yang gurih. Foto: jadesta.kemenparekraf.go.id
banner 120x600

Tuturpedia.com – Provinsi Bandar Lampung memiliki aneka makanan khas yang legendaris. 

Bukan hanya terkenal akan wisata alam Pahawang yang menawan dan wajib untuk dikunjungi. 

Bagi kamu yang sedang berlibur dan berkunjung ke Lampung, wajib untuk mencicipi aneka makanan khasnya yang unik dan dijamin enak. 

Beberapa makanan khas yang dimiliki sangat beragam mulai dari makanan berat hingga cemilan ringan.

Dikutip Tuturpedia.com, Jumat (13/9/2024), ini 5 makanan khas Lampung unik paling populer dan biasa jadi favorit banyak orang. 

1.  Tempoyak

Tempoyak jadi salah satu makanan khas Lampung yang wajib untuk dicoba pertama kali. Terbuat dari fermentasi durian yang mana daging durian diberi sedikit ragi dan juga garam. 

Kemudian tempoyak itu akan disimpan rapat dalam tempat yang terbuat dari tanah liat. 

Makanan satu ini bahkan bisa tahan sampai satu tahun loh. 

Sajian ini biasanya disantap bersama dengan sambal seruit dan juga nasi. 

2. Gulai Taboh

Gulai taboh sendiri merupakan salah satu kudapan legendaris yang biasa disajikan untuk acara adat.  Gulai satu ini biasanya menggunakan bahan utama ikan, baik itu ikan air tawar maupun ikan laut. 

Ikan tersebut kemudian akan lakukan proses pengasapan selama semalaman dan biasa disebut gulai taboh iwa tapa.

Gulai ini akan terasa nikmat dengan tambahan bumbu keluak.

Sementara itu, jenis gulai ikan laut akan dibumbui dengan kacang-kacangan, labu kuning, ubi jalar, sayur, dan melinjo. Semua bahan ini akan dimasak dengan tambahan santan sehingga menimbulkan rasa gurih dan kaya dari semua bahan yang ditambahkan. 

3. Seruit 

Jangan ngaku pernah datang ke Lampung kalau belum mencoba makanan khasnya yang satu ini. 

Seruit sendiri merupakan sambal terasi khas Lampung yang biasa disajikan bersama aneka makanan seperti ikan goreng, ikan bakar, lalapan, dan tempoyak. 

Sama seperti gulai taboh, seruit juga sering disajikan dalam acara khusus yang dinamakan menyeruit. 

Acara tersebut merupakan acara makan sambal seruit bersama dalam sebuah tempat yang besar dengan menggunakan tangan kosong. 

4. Gabin/Kabing

Sajian ini merupakan salah satu makanan khas Lampung yang unik lainnya karena terbuat dari batang pohon kelapa yang biasa disebut umbut. 

Cita rasa manis dari umbut ini akan berpadu sempurna dengan gurihnya bumbu dari santan dan rempah lainnya. 

5. Geguduh

Lampung bukan hanya memiliki makanan berat nanti gurih namun juga punya camilan manis lezat, seperti geguduh. 

Camilan ini terbuat dari pisang matang yang dihaluskan kemudian dicampur dengan tepung terigu, selai, dan susu. 

Kemudian adonan tersebut akan dibentuk lalu digoreng. Geguduh sendiri biasa disantap bersama dengan secangkir teh maupun kopi hangat. 

Itu dia beberapa makanan khas Lampung yang unik, enak, dan paling digemari banyak orang.***

Penulis: Niawati

Editor: Annisaa Rahmah